Ads block

Banner 728x90px

Profil Direktur


 

Direktur LKP SEC

RINA RACHMAWATI, S.PD
Jabatan : Direktur Utama

      Rina Rachmawati, S.Pd adalah seorang pendidik dan ahli bahasa Inggris asal Indonesia, lahir di Kota Surabaya, Jawa Timur pada tahun 1983. Ia menghabiskan masa kecilnya di Surabaya dan kemudian pindah ke Gempol Pasuruan dengan belajar dan juga membantu kedua orangtuanya. Ia menuntaskan wajib belajar mulai dari pendidikan dasar dan menengah di kampung halamannya sendiri, SDN Kaumanbaru Gempol, SMPN 1 Gempol dan SMAN 1 Pandaan. Menyelesaikan pendidikan pertama Strata 1 di FBS Prodi Bahasa Inggris Universitas Negeri Surabaya.

       Masa mudanya tak dinikmati dengan berlena. Rina kecil saat itu lahir sebagai urutan terakhir dari keluarga Tn. Bambang dan Ny. Purwati. Saat menempuh pendidikan dasar, ia rela berjalan kaki sejauh 5 km sendirian melalui jalan yang saat itu mustahil untuk dilalui. Berlanjut di pendidikan menengah, yang jaraknya juga tak terlalu jauh dari SDN Kaumanbaru, pun ia lalui dengan semangat dan juga doa orangtuanya yang kuat. Hingga ia menempuh pendidikan atas di SMU Negeri Pandaan (sekarang SMAN 1 Pandaan) yang berjarak 20 km dari rumahnya melalui bis.

        Rupanya kehidupan yang sederhana tak membuat Rina Rachmawati ini menyerah, setelah lulus dari sekolah menengah akhir selama 3 tahun lamanya, ia melanjutkan pendidikan nya ke jenjang yang lebih tinggi dengan passion nya yaitu pendidikan Bahasa Inggris di Universitas Negeri Surabaya. Sosok Bambang dan juga Purwati merupakan dalang dibalik kesuksesan Rina Rachmawati dalam menempuh pendidikan dan karirnya hingga saat ini.

     Kuntum tersenyum waktu pun berayun, pada tahun berikutnya ia berhasil mendapatkan gelar sarjana dari Universitas Negeri Surabaya. Ia kembali ke kampung halamannya dan menikah dengan sosok cinta yang ia temui dari pandangan pertama. Tak hanya itu, Ia juga mulai mengawali karirnya sebagai tutor bahasa Inggris di bermacam-macam Lembaga, mulai dari Guru Bahasa Inggris di TPI, LPIA, hingga menjadi tutor di LianHe Sidoarjo, PEF, dan RLangga. Namun sejak 2008, ia mulai berhenti bekerja di luar karena dikaruniai oleh Allah buah hati yang pertama.

     Perlahan-lahan, Rina mulai berpikir untuk membuka kursus bahasa Inggris di kampung halamannya saat itu, Gempol Pasuruan. Suami dan orang tuanya pun mendukung karena tidak memungkinkan bahwa ia akan bekerja diluar sementara punya buah hati tercinta. Dengan visi dan tujuan yang tok cer, ia mendirikan sebuah Lembaga Kursus yang diberi nama “Smart English Course”.

        Tahun demi tahun, Smart English Course semakin tumbuh karena banyaknya jumlah siswa yang mendaftar setiap bulannya. Hingga memiliki buah hati yang kedua, Rina merasa bahwa sudah saatnya Smart English Course berkembang ke tempat yang lebih baru dan lebih tumbuh, sehingga pada tahun 2014, Smart English Course secara resmi berpindah dari Wonoayu Gempol ke Beji Pasuruan. Sosok wanita yang teguh dan cantik ini, membangun Smart English Course dari awal di tempatnya yang baru. Tak hanya itu, ia pun berhasil mendapatkan izin resmi dari Dinas Pendidikan Kabupaten Pasuruan, sehingga berubah nama menjadi LKP SMART ENGLISH COURSE.

          Bagi para siswa dan wali muridnya, Rina Rachmawati merupakan sosok yang visioner, memiliki niat dan dampak yang positif bagi tiap tempatnya. Ia selalu menaruh prinsip dalam mengajarkan bahasa Inggris yang selama ini membosankan, menjadi lebih FUN bagi setiap kalangan, baik itu dengan games maupun inovasi lainnya yang ia buat. Tak hanya itu, ia juga selalu mendorong terciptanya prestasi bagi para anak didiknya di LKP SEC. Hal itu terbukti sejak tahun 2018, dimulai dari Festival Anak Berprestasi Indonesia 8 hingga Olimpiade Nasional 9 tahun 2020 ia berhasil membawa puluhan siswa-siswi nya menuju ke Babak Grand Final dan tersenyum di atas podium Juara. Selain siswanya, ia juga merupakan sosok yang berprestasi salah satunya mendapatkan Penghargaan Exclusive dari Diamond Olympiade sebagai Pionir Lembaga Kursus dalam Event-Event Nasional.

      Saat ini, ia masih terus mengajarkan ilmu-ilmu bahasa Inggris yang dimilikinya kepada para murid-muridnya, secara tidak langsung, 2 anak dari Ibu Rina juga mewarisi ilmu bahasa Inggris nya dan sedang menempuh proses belajar di Asrama Madrasah. Ia dikenal dengan jujukan Guru Bahasa Inggris terbaik, visioner, dan menyayangi para muridnya.